Jakarta - Musisi legendaris Iwan Fals ikut meramaikan konser 32 hari nonstop di hajatan tahunan Pekan Raya Jakarta. Ada yang berbeda dari konser-konser Iwan sebelumnya. Di tengah-tengah pertunjukan. Iwan menyanyikan lagu nasional 'Indonesia Pusaka'.
Konser musik yang berlangsung sekitar satu setengah jam itu dibuka dengan 'Lagu Satu' di panggung utama area PRJ. Sedikitnya 10.000 penggemar Iwan Fals yang menamai dirinya sebagai 'Oi' hadir meramaikan pertunjukan hingga larut malam. Tak hanya dari golongan muda, tua anak-anak, dan wanita yang berasal dari berbagai wilayah Jabodetabek ikut menyaksikan konser Iwan Fals itu.
Para penonton pun diajak bernyanyi bersama saat Bang Iwan membawakan lagu 'Mimpi yang Terbeli'. Mereka semua terlihat asyik menikmati lantunan lagu-lagu Iwan yang sebagian besar bertemakan kritik sosial. Tak hanya itu, saat membawakan lagu 'Entah' penonton pun ikut bernyanyi bersama dengan diselingi canda tawa Iwan Fals bersama Toto Tewel (gitaris) di atas panggung.
Di tengah pertunjukan, lagu 'Indonesia Pusaka' mewarnai konser Iwan Fals kali ini. Para penonton pun dengan khidmat mendengarkan dan ikut bernyanyi. Tak sedikit juga ada penonton yang memberikan hormat kearah panggung pertunjukan dengan mata berkaca-kaca. Lagu nasional itu memang sengaja diminta oleh pihak penyelenggara Jakarta Fair 2011 agar selalu dibawakan pada setiap pertunjukan konser musik tahun ini.
"Sebenarnya saya juga kaget nih tiba-tiba diminta sama Ibu Siti Hartati Murdaya untuk membawakan satu lagu nasional. Untungnya saya masih ingat dulu pernah juga bawain lagu Indonesia Pusaka di salah satu stasiun televisi bersama Erwin Gutawa, jadi tinggal hafalin-hafalin dikit deh," ujar Iwan usai pertunjukan dengan didampingi keluarga dan Ibu Siti Hartati Murdaya selaku Presiden Direktur JIExpo, Rabu (15/6/2011) malam.
Menurut Ibu Siti Hartati Murdaya, lagu wajib nasional yang dinyanyikan pada konser musik 32 hari nonstop Jakarta Fair kali ini adalah bertujuan untuk membangkitkan jiwa nasionalisme generasi muda penerus bangsa. Jadi, ajang tahunan Pekan Raya Jakarta dalam rangka menyambut ulang tahun ibukota Jakarta yang ke 484 tahun, tak hanya mementingkan sisi komersil, tetapi juga membawa misi budaya, musikalitas dan tetap cinta pada tanah airnya.
Hingga tepat tengah malam, konser pun ditutup dengan membawakan lagu terbaru Iwan yang bertemakan tentang alam dari album 'Keseimbangan'. Ia pun berpamitan kepada seluruh Oi yang hadir dari berbagai penjuru di tanah air. Iwan cs memberikan hormat terakhirnya dan menyudahi konser dengan bersujud bersama-sama seluruh pengisi acara band Iwan Fals. Sementara itu seluruh Oi yang hadir bernyanyi dan mengucapkan salam perpisahan.
(rac/hkm)
Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!
Jumat, 17 Juni 2011
Browse » Home »
artis
,
Konser Iwan Fals di PRJ di Warnai Lagu Indonesia Pusaka
» Konser Iwan Fals di PRJ di Warnai Lagu 'Indonesia Pusaka'
Konser Iwan Fals di PRJ di Warnai Lagu 'Indonesia Pusaka'
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar